NERACA
Jakarta - Perum Perumnas menyebut telah bertransformasi menjadi pengembang hunian rakyat terpercaya yang mengedepankan kualitas serta berdampak pada keberlanjutan selama lima tahun terakhir, khususnya dalam kepemimpinan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir
Direktur Utama Perumnas Budi Saddewa Soediro mengatakan permasalahan pada suatu kawasan hunian termasuk juga pada kota-kota besar, turut menjadi basis dan bahan pertimbangan bagi Perumnas dalam melakukan perencanaan maupun pengembangan huniannya.
"Transformasi yang dilakukan pada hunian Perumnas menegaskan komitmen kami untuk terus beradaptasi dan bersikap proaktif terhadap masalah-masalah yang dihadapi masyarakat, dengan menghadirkan hunian yang dapat berperan sebagai salah satu solusi atas masalah tersebut," ujar Budi melalui keterangan di Jakarta, Sabtu (19/10).
Budi menyampaikan, salah satu fokus utama Perumnas dalam bertransformasi adalah dengan melakukan pembangunan hunian masyarakat yang berkualitas serta mengedepankan aspek aksesibilitas, mobilitas dan memiliki dampak keberlanjutan yang positif bagi masyarakat maupun lingkungan.
Menggabungkan aspek-aspek tersebut, kata Budi, hunian berkonsep hijau terintegrasi transportasi massal pun gencar digarap pada beberapa kota.
Lebih lanjut, hunian berkonsep hijau terintegrasi transportasi massal ini memberikan sebuah solusi atas permasalahan backlog perumahan, kemacetan, polusi udara hingga menjadi katalis positif dalam pengganda ekonomi masyarakat.
Selain itu, perbaikan strategi bisnis juga dilakukan Perumnas dengan menghadirkan sculpture baru sebagai citra dari huniannya. Sculpture tersebut diharapkan mampu membawa kesan premium dan berkualitas, namun tetap terjangkau.
Serangkaian transformasi yang berhasil Perumnas lakukan, didukung oleh talenta unggul yang diasah melalui pengembangan kompetensi karyawan dengan mengacu pada core value AKHLAK yang diinisiasi Erick Thohir.
Melalui peta jalan jangka panjang 5 tahun yang dirancang, serangkaian pencapaian pengembangan SDM dan budaya kerja telah Perumnas capai seperti diantaranya penguatan kerja tim AKHLAK, Employee Well-Being, dan AKHLAK Culture Festival.
Wakil Direktur Utama Perum Perumnas Tambok Setyawati mengatakan bahwa pengembangan SDM merupakan salah satu bagian dari strategi korporasi untuk memastikan keterampilan yang dibutuhkan, sehingga Perumnas dapat naik kelas dan bersaing di industri perumahan.
"Transformasi Perumnas yang diperkuat pengembangan SDM adalah investasi jangka panjang agar mampu membawa Perumnas untuk bangkit dan menjadi market leader yang dipercaya masyarakat di industri perumahan," kata Tambok. (Mohar/Ant)
NERACA Jakarta - Baru 2 pekan setelah dilantik pada 20 Oktober 2024, Pemerintahan Prabowo-Gibran langsung bergerak cepat dengan menjalankan sejumlah…
NERACA Jakarta - Semua orang pasti mau tagihan listrik rumahnya turun hingga 95%, apalagi kalau dalam rumahnya bisa sejuk tanpa…
NERACA Jakarta - Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait meminta kepada Pemerintah Provinsi DKI Jakarta agar Rumah Susun…
NERACA Jakarta - Baru 2 pekan setelah dilantik pada 20 Oktober 2024, Pemerintahan Prabowo-Gibran langsung bergerak cepat dengan menjalankan sejumlah…
NERACA Jakarta - Semua orang pasti mau tagihan listrik rumahnya turun hingga 95%, apalagi kalau dalam rumahnya bisa sejuk tanpa…
NERACA Jakarta - Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait meminta kepada Pemerintah Provinsi DKI Jakarta agar Rumah Susun…