NERACA
Jakarta -Berkah imlek lantaran tingginya permintaan buah mendorong pertumbuhan penjualan PT Segar Kumala Indonesia Tbk (BUAH). Dimana emiten distributor buah inii mencatatkan penjualan sebesar Rp130 miliar pada Januari 2024. Informasi tersebut disampaikan perseroan dalam siaran persnya di Jakarta, kemarin.
Direktur Utama BUAH, Renny Lauren mengatakan, kinerja perseroan pada awal 2024 tak lepas dari antusiasme masyarakat terhadap buah jeruk yang menjadi primadona dalam perayaan Imlek. Adapun, perayaan Imlek berlangsung pada 9-10 Februari 2024. “Banyaknya masyarakat yang berbondong-bondong mencari buah jeruk baik sebagai pelengkap maupun sebagai buah tangan dalam perayaan Imlek ini karena diyakini buah jeruk membawa keberuntungan dan kesuksesan. Warnanya yang cerah dan rasa segar menjadikannya simbol harapan dan berkah di tahun baru bagi yang merayakan. Tak hanya jeruk, buah lain seperti apel dan pir juga turut mengalami lonjakan penjualan yang signifikan dalam momen Imlek ini," jelasnya.
Pencapaian ini juga merupakan keberhasilan strategi yang dipersiapkan dengan matang dalam menyambut momen Imlek serta tim yang berpengalaman dalam industri buah–buahan. Renny pun berharap kinerja yang baik awal tahun ini terusa berlanjut. BUAH, lanjutnya, optimistis pada tahun ini dan masih memiliki strategi yang diharapkan akan terus mencetak kinerja pertumbuhan yang maksimal.
Perseroan sendiri pada tahun lalu, telah mencatatkan sejumlah ekspansi dengan pembukaan berbagai cold storage di berbagai wilayah Indonesia. Saat ini, BUAH mencatat total kapasitas yang dimiliki secara keseluruhan adalah 7.505 ton. Hingga kuartal III/2023 kinerja BUAH menunjukkan hasil yang sangat positif dengan mencatatkan peningkatan laba sebesar 28% menjadi Rp26 miliar.
BUAH membukukan pendapatan sebesar Rp1,33 triliun per September 2023, meningkat 42% dibandingkan tahun sebelumnya. Tak hanya peningkatan penjualan pada sektor buah–buahan impor, perseroan juga menunjukan perkembangan yang signifikan di sektor pendistribusian ayam beku dengan peningkatan sebesar 202,2% sepanjang tahun buku 2023.
Renny mengatakan bahwa hal ini didukung oleh penetrasi yang dilakukan perseroan untuk daerah jangkauan baru dan ekspansi yang dilakukan. Peningkatan ini juga seiring dengan penggunaan dana capex yang dilakukan secara efektif dan efisien oleh perseroan.
Saat ini BUAH telah memiliki 13 cabang atau cold storage yang telah tersebar dari wilayah barat hingga timur Indonesia. Mulai dari wilayah Aceh, Medan, Bangka, Jakarta, Yogayakarta, Surabaya, Balikpapan, Makassar, Kendari, Palu, Manado, Bali & Ambon dengan total kapasitas penyimpanan mencapai 5.205 Ton serta didukung oleh 81 unit armada mobil berpendingin untuk memaksimalkan operasional perseroan.
BUAH juga tengah mempersiapkan cabang ke -14 yang berlokasi di area Pulau Sumatera dan diharapkan semakin memperkuat jaringan distribusi perseroan di wilayah barat Indonesia.
Perluas penetrasi pasar dan layanan di Indonesia, BytePlus, penyedia global solusi berbasis cloud dan kecerdasan buatan (AI) resmi menggandeng PT…
Genjot pertumbuhan penjualan pasca diluncurkan di Jakarta, tahun lalu, Ecovacs dan Tineco menyelenggarakan roadshow di kota Bandung dengan tema Athletic…
NERACA Jakarta – Danai pengembangan bisnisnya, pengelola rumah sakit swasta DKH Hospitals PT Cipta Sarana Medika Tbk. (DKHH) berencana melakukan…
Perluas penetrasi pasar dan layanan di Indonesia, BytePlus, penyedia global solusi berbasis cloud dan kecerdasan buatan (AI) resmi menggandeng PT…
Genjot pertumbuhan penjualan pasca diluncurkan di Jakarta, tahun lalu, Ecovacs dan Tineco menyelenggarakan roadshow di kota Bandung dengan tema Athletic…
NERACA Jakarta – Danai pengembangan bisnisnya, pengelola rumah sakit swasta DKH Hospitals PT Cipta Sarana Medika Tbk. (DKHH) berencana melakukan…